PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION DENGAN PENDEKATAN KONSTRUKTIVISME UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS SISWA MTS

Authors

  • Dwi Priyo Cahyono Hadi Universitas PGRI Ronggolawe
  • Rita Yuliastuti Universitas PGRI Ronggolawe

Keywords:

team assisted individualization, pendekatan konstruktivisme, penalaran matematis, respon siswa

Abstract

Penelitian tentang penerapan model pembelajaran Team Assisted Individualization dengan pendekatan Konstruktivisme ini dilatarbelakangi oleh kemampuan penalaran matematis siswa yang rendah, ditinjau dari memperkirakan proses penyelesaian dengan menggunakan pola dan hubungan untuk menganalisa situasi matematik lalu menyusunnya menjadi argumen yang valid kemudian menarik kesimpulan yang logis masih relatif rendah. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan penalaran matematis siswa dan untuk mengetahui respon siswa kelas VIII MTs. Muhammadiyah 16 Brengkok pada pokok bahasan bangun ruang sisi datar (kubus) tahun ajaran 2017/2018. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam tiga siklus. Pada setiap siklus diberikan tes kemampuan penalaran matematis di akhir pembelajaran dan diberikan angket respon siswa setelah siklus III selesai. Pengumpulan data dilakukan dengan cara metode tes, metode angket dan metode dokumentasi. Rata-rata kemampuan penalaran matematis siswa siklus I, II, III (8.30, 10.30, 12.30). Jadi ada peningkatan kemampuan penalaran matematis siswa pada siklus II sebesar 2.00 dan pada siklus III sebesar 2.00. Sedangkan ketuntasan klasikal pada siklus I, II, III adalah (45%, 75%, 100%). Jadi ada peningkatan ketuntasan klasikal pada siklus II sebesar 30% dan pada siklus III sebesar 25%. Serta dapat mengetahui respon positif siswa sebesar 99% dan respon negatif sebesar 1%.

References

Arifin, Zaenal. 2009. Membangun Kompetensi Pedagogis Guru Matematika. Surabaya: Lentera Cendikia.
Slavin, Robert E. 2010. Cooperative Learning Teori, Riset dan Praktik. Bandung: Nusa Media
Suprijono, Agus. 2009. Cooperative Learning, Teori & Aplikasi PAIKEM. Surabaya: Pustaka Pelajar.
Firdaus, Nurul Kusumasari. 2015. Penerapan Pembelajaran Kooperatif Tipe TAI Dengan Media Monopoli untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Matematika Siswa MTs. (Skripsi) Prodi Pendidikan Matematika Universitas PGRI Ronggolawe Tuban.
Purweni, Nis. 2017. Pengaruh Model Pembelajaran Generatif Dengan Alat Peraga Kubus dan Balok Terhadap Kemampuan Penalaran Matematis Siswa. (Skripsi) Prodi Pendidikan Matematika Universitas PGRI Ronggolawe Tuban.
Yunitasari, Nova Rusti. 2017. Penerapan Model Pembelajaran Co-Op Co-Op dengan Setting Cooperative Script untuk Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa. (Skripsi) Prodi Pendidikan Matematika Universitas PGRI Ronggolawe Tuban.Dari Jurnal
Mustofa, Muhammad Hafid. 2015. Penggunaan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted Individualization (TAI) dalam Meningkatkan Hasil Belajar,
Yulianti, Yayu. 2013. Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik Dengan Pendekatan Konstruktivisme Struktur Tanah Pada Pelajaran IPA di SD

Additional Files

Published

2018-09-29

How to Cite

Dwi Priyo Cahyono Hadi, & Rita Yuliastuti. (2018). PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION DENGAN PENDEKATAN KONSTRUKTIVISME UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS SISWA MTS. Prosiding SNasPPM, 3(1), 74–77. Retrieved from http://prosiding.unirow.ac.id/index.php/SNasPPM/article/view/146