PENGEMBANGAN ALAT EVALUASI PEMBELAJARAN MODEL FLIPPED CLASSROOM BERBANTUAN LEARNING MANAGEMENT SYSTEM (LMS) MENGGUNAKAN MOODLE PADA MATERI INDEKS HARGA DAN INFLASI

Authors

  • Wanda Nur Hamidah Peserta
  • Candra Aeni Universitas PGRI Ronggolawe Tuban

Keywords:

Alat Evaluasi Pembelajaran, Learning Management System, Flipped classroom, MOODLE, Pilihan ganda

Abstract

Penelitian  ini bertujuan mengembangkan alat evaluasi pembelajaran model Flipped Classroom menggunakan LMS MOODLE pada Materi Indeks Harga dan Inflasi dan peneliti ingin mengetahui hasil belajar siswa menggunakan model Flipped Classroom berbentuk LMS Moodle di SMA Negeri 1 Rengel. Alat evaluasi yang dikembangkan berupa Pre Test dan Post Test berbentuk pilihan ganda. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan Prosedur pengembangan yang digunakan adalah mengacu model pengembangan ADDIE yang dikembangkan oleh Dick and Carry (1996) yang terdiri dari 5 tahap yang meliputi Analysis (Analisis), Design (Desain), Development (Pengembangan), Implementation (Implementasi), dan Evaluation (Evaluasi). Validasi dilakukan oleh satu orang ahli media pembelajaran, satu orang ahli materi, satu orang praktisi pembelajaran ekonomi.  Untuk memperoleh data melalui wawancara dan test. Analisis data yang digunakan adalah daya beda, tingkat kesukaran dan rata-rata hasil Pre Test dan Post Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari ahli materi mendapatkan nilai 4,7 yang termasuk dalam kategori “Sangat Layak”, dari ahli media mendapatkan nilai 4,7 yang termasuk dalam kategori “Sangat Layak”,dari praktisi pembelajaran ekonomi mendapatkan nilai 4,7 yang termasuk ke dalam kategori “Sangat Layak”. Berdasarkan hasil analisis daya beda dan tingkat kesukaran menunjukkan bahwa test tersebut layak untuk digunakan. Selain itu rata-rata Post Test yaitu 85 yang menyatakan lebih tinggi dari Pre Test yaitu 72

References

Adzharuddin, N. A. and Ling, L.W., 2013, Learning Management System (LMS) Among University Students : Does It Work ?, International Journal of e- Education, e-Business, e-Management and e-Learning, 3 (3), 248-252.

Alanda, Y., Mustagin, dan Hasana, S.N., 2019, Kemampuan Pemecahan Masalah dan Berpikir Kritis Matematis Melalui Model Flipped Classroom dengan Media Edmodo Pada Materi Bangun Ruang Sisi Datar, Jurnal Pendidikan,Penelitian, dan Pembelajaran, 14 (6), 24-32.

Arifin, Z., 2012, Evaluasi Pembelajaran : Prinsip, Teknik, Prosedur, edisi 1, PT Remaja Rosdakarya, Bandung.

Bergmann, J. and Sams, A., 2012, Flip Your Classroom : Reach Every Student in Every Class Every Day, 1 st ed., International Society for Technology in Education, Eugene.

Budiaji, W., 2013, Skala Pengukuran dan Jumlah Respon Skala Likert, Ilmu Pertanian dan Perikanan, 2 (2), 127-133.

Hamdan, N., McKnight, P.E., McKnight, K., and Arfstrom, K.M., 2013, A Review Of Flipped Learning, Flipped Learning Network, 1 (1), 1-21.

Jamornmann, U., 2004, Techniques for Assessing Students’ eLearning Achievement, International Journal of The Computer, The Internet and Management, 12 (2), 26-31.

Krentler, K.A., and Willis-Flurry, L.A., 2005, Does Technology Enhance Actual Student Learning ? The Case of Online Discussion Boards, Journal of Education for Business, 80 96), 316-321.

Kurniawidi, M.P., dan Nakita, M.F.T., 2015, Pengembangan Pembelajaran Flipped Classroom dengan memanfaatkan LMS Materi Indeks Harga dan Inflasi SMA Kelas XI, Prosiding Seminar National Etnomatnesia, 554-561.

Lorenzo, L.M., Garcia-Cueto, E., and Muniz, J., 2008, Effect of The Number of Response Categories on the Reliability and Validity of Rating Scales, Methoddology, 4 (2), 73-79.

Ozdamli, F. and Asiksoy, G., 2016, Flipped Classroom Approach, World Journal on Education Technology: Current Issues, 8 (2), 98-105.

Rachmawati, E. dan Listiyadi, A., 2014, Pengembangan Alat Evaluasi Pembelajaran Berbasis Komputer dengan Wondeshare Quiz Creator Pada Materi Pajak Penghasilan Pasal 21, Laporan Penelitian, Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Surabaya, Surabaya.

Ratnawulan, E. dan Rusdiana, H.A., 2015, Evaluasi Pembelajaran, edisi pertama, CV Pustaka Setia, Bandung

Sugiyono, 2017, Metode Penelitian Kebijakan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif,Kombinasi, R&D, dan Penelitian Evaluasi, edisi pertama, Alfabeta, Bandung.

Sukari, 2014, Mengembangkan e-Learning Sekolah, Esensi, Jakarta.

Tutuncu, N., and Aksu, M., 2018, A Systematic Review of Flipped Classroom Studies in Turkish Education, International Journal of Social Sciences and Education Research, 4 (2), 207-229

Additional Files

Published

2023-02-01

How to Cite

Hamidah, W. N., & Aeni, C. (2023). PENGEMBANGAN ALAT EVALUASI PEMBELAJARAN MODEL FLIPPED CLASSROOM BERBANTUAN LEARNING MANAGEMENT SYSTEM (LMS) MENGGUNAKAN MOODLE PADA MATERI INDEKS HARGA DAN INFLASI. Prosiding SNasPPM, 7(2), 1369–1375. Retrieved from http://prosiding.unirow.ac.id/index.php/SNasPPM/article/view/1619