KINERJA PERTUMBUHAN BENIH IKAN LELE SANGKURIANG (Clarias Gariepenus)YANG DIBERI PAKAN SERBUK DAUN MAJAPAHIT (Crescentia cujete L.)

Authors

  • Sri Rahmaningsih Universitas PGRI Ronggolawe
  • Achmad Sudianto Universitas PGRI Ronggolawe
  • Muhammad Zenudin Universitas PGRI Ronggolawe

Keywords:

Crescentia cujete L., flavonoid, Clarias gariepenus, pertumbuhan

Abstract

Daun majapahit (Crescentia cujete L.) mempunyai beberapa kandungan bahan aktif diantaranya berupa flavonoid, tanin, polifenol, steroid, dan saponin yang dapat berpengaruh terhadap sistem imun ikan. Sistem imun yang baik pada ikan termasuk ikan lele sangkuriang (Clarias gariepenus) dapat mendorong pertumbuhan ikan, dapat meningkatkan ketahanan tubuh terhadap resistensi patogen selama masa periode stress seperti saat griding, reproduksi, pengangkutan dan vaksinasi. Pertumbuhan adalah penambahan ukuran panjang atau bobot ikan dalam kurun waktu tertentu yang dipengaruhi oleh pakan yang tersedia, jumlah ikan, suhu, umur dan ukuran ikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan serbuk daun majapahit (Crescentia cujete) yang dicampurkan ke dalam pakan terhadap kinerja pertumbuhan benih ikan lele sangkuriang (Clarias gariepenus). Kontribusi dari penelitian ini adalah diharapkan dapat memberi alternatif pakan yang mengandung bahan imunostimulan yang dapat memperbaiki kinerja pertumbuhan dari benih ikan lele sangkuriang (Clarias gariepenus). Metode yang dipakai adalah menggunakan Rancangan Acak Lengkap dengan 3 perlakuan yaitu perlakuan A (7,5%), B (10%), dan C (12,5%), K (kontrol/tanpa penambahan serbuk daun majapahit), dan 3 x ulangan serta analisa data menggunakan ANOVA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa serbuk daun majapahit yang dicampurkan kedalam pakan memberikan hasil kinerja pertumbuhan terbaik pada perlakuan C dengan dosis 12,5 % atau 12,5 gram/kg pakan.

References

Warisno. Dan Dahana, K. 2009. MeraupUntungdariBeternakSangkuriang.Lily Publisher, Yogyakarta.
(Mahyudin, K. 2008. PanduanLengkapAgribisnisLele. PenebarSwadaya, Jakarta.
Rahmaningsih, S. dan Jumiati. 2016. Study Tentang Pemanfaatan Tanaman Majapahit (Crescentia cujete) Untuk Penanggulangan Bakteri Vibrio Harveyi Secara Invitro. Prosiding Seminar Hasil Perikanan dan Kelautan. Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Brawijay. Malang.
Subandiyono dan Hastuti, 2010. Buku Ajar Nutrisi Ikan.Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan Universitas Diponegoro Semarang.233 Hlm
Khairuman. T. S dan K. Amri. 2008. Budidaya Nila Di Kolam Terpal. PT. Agrimedian Pustaka. Jakarta. Hal 14
Lukito AM. 2002. Lele Ikan Berkumis Paling Popoler. Agromedia Pustaka. Jakarta
Saroh Awwaliyah, Sri Rahmaningsih, 2018. Pengaruh Penambahan Serbuk Daun Majapahit ( (Crescentia cujete L.) Pada Pakan Dengan Dosis Yang berbeda Terhadap Pertumbuhan Ikan Nila (Oreochromis niloticus). Skripsi. (Tidak dipublikasikan).Prodi Ilmu Perikanan Fakultas Perikanan dan Kelautan UNIROW.Tuban
Heni Amarwati. 2015. Pemanfaatan Tepung Daun Singkong (Manihot Utillissima) Yang Difermentasi Dalam Pakan Buatan Terhadap Pertumbuhan Benih Ikan Nila Merah (Oreochromis niloticus). Universitas Diponegoro. Jawa Tengah.
Sagita Yudhistira. (2015). Pengaruh Penggunaan Daun Apu-Apu (Pistia Stratiotes) Fermentasi Dalam Pakan Terhadap Pertumbuhan Harian Dan Rasio Konversi Pakan Benih Ikan Nilem. Universitas Padjajaran kampus jatinangor.

Additional Files

Published

2018-09-29

How to Cite

Rahmaningsih, S., Achmad Sudianto, & Muhammad Zenudin. (2018). KINERJA PERTUMBUHAN BENIH IKAN LELE SANGKURIANG (Clarias Gariepenus)YANG DIBERI PAKAN SERBUK DAUN MAJAPAHIT (Crescentia cujete L.). Prosiding SNasPPM, 3(1), 225–228. Retrieved from http://prosiding.unirow.ac.id/index.php/SNasPPM/article/view/210