PENGONDISIAN ZONA ALFA DENGAN MUSIK TERHADAP MOTIVASI BELAJAR MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA PADA MATA KULIAH STATISTIKA
Keywords:
Pengondisian zona alfa dengan musik, motivasi belajar mahasiswa, statistikaAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan musik dalam pengondisian zona alfa terhadap motivasi belajar mahasiswa IKIP PGRI Bojonegoro program studi pendidikan bahasa dan sastra Indonesia pada mata kuliah statistika. Jenis penelitian yang dilakukan adalah Penelitian Tindakan Kelas. Subjek penelitian sejumlah 30 mahasiswa. Teknik sampling yang digunakan adalah sampel jenuh. Model dalam penelitian ini adalah model penelitian Kurt Lewin yang terdiri atas empat tahap yaitu; perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dokumentasi, dan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan dengan mengkondisikan zona alfa melalui musik, motivasi belajar mahasiswa pada mata kuliah statistika mengalami peningkatan dengan capaian prosentase sebesar 80,20% pada siklus I. Sedangkan pada siklus II motivasi belajar siswa mencapai 87,5%. Terbukti dari capaian peningkatan motivasi belajar mahasiswa maka pengondisian zona alfa dengan musik mampu meningkatkan motivasi belajar mahasiswa pada mata kuliah statistika.
References
[2] Chatib, M. (2014). Gurunya Manusia. Bandung: Kaifa.
[3] Clynes, Manfred. 1982. [Ed] Music, Main and Brain: The Neuropsychology of Music. Plenum: New York \
[4] Hidayat, A. 2016. Penggunaan Media Pembelajaran Melalui Musik Instrumental untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Kelas di Madrasah Aliyah Bustanul Makmur Banyuwangi. Tesis tidak diterbitkan. Malang. Program Pascasarjana Universitas Islam Negeri Maulana Ibrahim.
[5] Ismail, M. I. (2012). Orientasi Baru dalam Ilmu Pendidikan. Makassar: Alauddin University Press.
[6] Jumaryatun, Mulyono, S., Anindyarini, A. 2014. Penggunaan Media Lagu sebagai Upaya Meningkatkan Motivasi dan Kemampuan Menulis Cerpen. BASASTRA Jurnal Penelitian Bahasa, Sastra Indonesia, dan Pengajarannya. Vol. 1 No. 3: 504-513
[7] Sudjana. 2005. Metoda Statistika. Bandung: Tarsito
[8] Sardiman, A. M. 2011. Interaksi dan Motivasi Belajar. Jakarta: PT Raja Gafindo Persada.
[9] Tafsir, A. (2010). Ilmu Pendidikan dalam Perspektif Islam. Bandung: Remaja Rosdakarya.