PENGARUH PELATIHAN BROADBRAND LEARNING CENTER (BLC) TERHADAP KINERJA PEGAWAI NEGERI SIPIL (Studi Kasus di Wilayah Kecamatan Benowo Kota Surabaya)

Authors

  • Yunni Rusmawati Dj Universitas Islam Lamongan
  • Nurus Safa’atillah Universitas Islam Lamongan

Keywords:

Pelatihan Broadband Learning Center (BLC), Kinerja

Abstract

Pelatihan Broadband Learning Center (BLC) merupakan fasilitas pelatihan IT yang dapat diikuti oleh semua masyarakat Surabaya. Semakin banyak masyarakat Surabaya yang mengetahui keberadaan dan manfaat BLC semakin cepat masyarakat Surabaya tidak menjadi GAPTEK IT. BLC sebagai sarana pelatihan pemanfaatan komputer dan internet secara selektif dan terstruktur bagi pegawai, karyawan, buruh, pelajar, dan kelompok pelaku usaha mikro. BLC yang berada di wilayah Surabaya Barat terdapat BLC Romokalisari yang terletak di Jalan Romokalisari, BLC Klakah Rejo yang terletak di Jalan Klakah Rejo Nomor 5, BLC Sememi Jalan Raya Kendung Nomor 2, dan BLC Made Jalan Raya Made. BLC buka mulai hari Senin hingga hari Jumat yang terbagi tiga sesi selama dua jam. Pegawai Negeri Sipil (PNS) harus menjadi Sumber Daya Manusia yang berkualitas, modernisasi dalam teknologi, berkompeten dan mampu melayani masyarakat dengan baik. Pelatihan Broadband Learning Center (BLC) dapat dijadikan wahana dalam peningkatan dan pengembangan kompetensi para Pegawai Negeri Sipil di kawasan Surabaya Barat dan di Kecamatan Benowo khususnya yang nantinya dapat membatu dalam proses pelayanan masyarakat. Nilai R atau koefisien korelasi menunjukkan seberapa kuat hubungan antara variabel bebas dan variabel terikatnya. Dari hasil perhitungan diketahui bahwa terjadi hubungan atau korelasi yang kuat sebesar 0,825 atau 82,5% antara pelatihan BLC dengan kinerja Pegawai.

References

Arikunto, Suharsimi,2002. Prosedur Penelitian:Suatu Pendekatan Praktik. Edisi Revisi VI. PT Rineka Cipta, Jakarta.
Blcsurabaya.blogspot.co.id (diakses 20 Februari 2016)
Dessler Garry, 1997. Human Resources Management. PT Prenhalindo. Jakarta
Ghozali, Imam 2002. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program SPSS. Semarang : Badan Penerbit Universitas Diponegoro
Gomez , Faustino. Cardoko.2001 Manajemen Sumber Daya Manusia. Yogyakarta :CV Andi Offset
Mangkunegara, Anwar Prabu. 2009. Sumber Daya Manusia Perusahaan. Bandung : Remaja Rosdakarya
Mangkuprawira.P.2002. Kinerja dan Sumber Daya. Penerbit Andi Offset, Yogyakarta
Noor, Juliansyah. 2012. Metodologi Penelitian. Jakarta : Kencana Prenada Media Group
Simamora, Henry. 2001. Manajemen Sumber Daya Manusia. Yogyakarta : STIE YKPN
Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif dan R & B. Bandung: Alfabeta
Sugiyono. 2015. Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif dan R & B. Bandung: Alfabeta

Additional Files

Published

2017-09-23

How to Cite

Yunni Rusmawati Dj, & Nurus Safa’atillah. (2017). PENGARUH PELATIHAN BROADBRAND LEARNING CENTER (BLC) TERHADAP KINERJA PEGAWAI NEGERI SIPIL (Studi Kasus di Wilayah Kecamatan Benowo Kota Surabaya). Prosiding SNasPPM, 2(1), 65–70. Retrieved from http://prosiding.unirow.ac.id/index.php/SNasPPM/article/view/85