PENGEMBANGAN MEDIA BUKU CERITA BERGAMBAR FLIPBOOK UNTUK PENINGKATAN HASIL BELAJAR PADA PEMBELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR 3 BLIMBING
Abstract
Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mejuwudkan proses pembelajaran agar peserta didik aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa, dan negara. Berdasarkan hasil wawancara, guru menjelaskan bahwa dalam proses pembelajaran IPS kadang sulit untuk mencari media yang di pakai tetapi siswa mudah menerima materi yang disampaikan oleh guru apabila menggunakan media tersebut. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui tingkat kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan dari pengembangkan media buku cerita bergambar flipbook pada pembelajaran IPS manusia interaksi dengan lingkungan alam, sosial, budaya, dan ekonomi. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Reserch and Development (R&D). Penelitian ini menggunakan model ADDIE: Analyze (Analisis), Design (Perancangan), Development (Pengembangan), Implementation (Implementasi), dan Evaluation (Evaluasi). Instrumen penelitian yang digunakan berupa angket lembar validasi ahli, lembar respon guru dan siswa, serta lembar tes siswa Hasil validasi ahli materi memperoleh presentase kelayakan 97% dengan kriteria sangat valid. Hasil validasi ahli media memperoleh presentase 67% dengan kriteria cukup valid. Hasil validasi ahli bahasa memperoleh presentasi 93% dengan kriteria sangat valid. Hasil respon praktisi guru memperoleh presentase 86% dengan kriteria sangat layak. Hasil respon pengguna siswa memperoleh presentase 94% dengan kriteria sangat layak. Hasil tes siswa yang tuntas KKM memperoleh presentase 85% dengan kriteria baik. Berdasarkan hasil validasi dapat disimpulkan bahwa media buku cerita bergambar flipbook yang dikembangkan sangat layak, praktis dan efektif sebagai media buku cerita bergambar yang baik digunakan dalam pembelajaran tema 1 subtema 1 pembelajaran 1 Kelas IV SDN 3 Blimbing.
References
Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 19 Tahun 2005. 2005.
Liando, M. R. (2022). Kemampuan mengubah kalimat simpleks menjadi kalimat kompleks siswa diera pandemi. Jurnal annaba’ STIT Muhammadiyah paciran, 8 (2).https://@.org/10.37286/ojs.v8i2.163.
Sari, I,R. Wulandari, S.S (2020) Pengembangan lembar kegiatan peserta didik (LKPD) berbasis pendekatan saintifik mata pelajaran humas dan ke protokolan semester gasal kelas XI OTKP di SMK YPM 3 Taman. 8(3).https://doi.org/10.26740/jpap.v8n3.p440440