PENGARUH MOTIVASI KERJA DAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA PT. GENDOEL KARYA NUSANTARA TUBAN

Authors

  • Diah Nur Fitriana Universitas PGRI Ronggolawe
  • Yudi Supiyanto Universitas PGRI Ronggolawe

Keywords:

Motivasi Kerja, Kompensasi Finansial, Produktivitas Kerja

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh atau mengetahui hasil analisa mengenai pengaruh motivasi kerja (X1) dan kompensasi finansiaal (X2) terhadap produktivitas kerja (Y) dari PT. Gendoel Karya Nusantara. Metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan teknik sampel yang digunakan adalah sampel jenuh yang menggunakan sebanyak 60 responden dari keseluruhan jumlah karyawan PT. Gendoel Karya Nusantara. Analisis data menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji koefisien determinasi dan uji hipotesis. Hasil uji parsial dalam penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara motivasi kerja dan produktivitas kerja, dengan nilai thitung sebesar 6,184 yang lebih besar dari ttabel 2.00247. Selain itu, hasil uji parsial juga menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara kompensasi finansial dan produktivitas kerja, dengan nilai thitung sebesar 2,035 yang lebih besar dari ttabel 2.00247. Hasil uji simultan memperkuat temuan ini dengan menunjukkan bahwa kombinasi antara motivasi kerja dan kompensasi finansial memiliki pengaruh yang signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan, dengan nilai Fhitung sebesar 34,480 yang lebih besar dari Ftabel 3,159 dan tingkat signifikansi 0,000 yang lebih kecil dari 0,05. Secara keseluruhan, penelitian ini menyimpulkan bahwa baik motivasi kerja maupun kompensasi finansial secara signifikan meningkatkan produktivitas kerja karyawan di PT. Gendoel Karya Nusantara Tuban. Serta mengindikasikan bahwa semakin tinggi motivasi kerja karyawan, semakin produktif mereka dalam melaksanakan tugas-tugas mereka. Semakin tinggi kompensasi finansial yang diberikan perusahaan, semakin tinggi pula komitmen dan produktivitas kerja karyawan

Downloads

Published

2024-10-19