PENERAPAN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI KOOPERTIF TIPE MAKE A MATCH UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS 1 UPT SDN 1 KARANGHARJO

Authors

  • Siti Zubaidah Indah Sari Universitas PGRI Ronggolawe
  • Ifa Seftia Rakhma Widiyanti Universitas PGRI Ronggolawe

Keywords:

pembelajaran berdiferensiasi, make a match, hasil belajar

Abstract

Meningkatkan hasil belajar melalui model pembelajaran berdiferensiasi kooperatif tipe “make a match” materi penjumlahan di UPT SDN I Karangharjo di kelas I merupakan tujuan dalam penelitian ini. Penelitian ini ialah penelirian tindakan kelas, subyeknya siswa kelas 1. Pengumpulan data dalam penelitian dengan pengamatan, wawancara, dokumentasi, dan hasil tes. Lembar pengamatan, wawancara, dan hasil tes adalah alat untuk mengumpulkan data. Data penelitian ini meliputi penerapan pembelajaran berdiferensiasi kooperatif tipe “make a match”, data aktivitas siswa, dan hasil belajar siswa. Pada siklus I, data observasi aktivitas siswa secara keseluruhan sebesar 66,625%, dengan gaya belajar kinestetik sebesar 66,25 %, dan gaya belajar visual sebesar 66,71 persen. Di sisi lain, Siklus kedua memiliki 66,71 persen aktivitas siswa yang menggunakan gaya belajar klasik. Siswa dengan gaya belajar klasik mencapai persentase ketuntasan sebesar 87.25% selama siklus kedua. siswa yang menggunakan gaya belajar kinestetik mencapai persentase ketuntasan 85.52%, dan Persentase ketuntasan sebesar 90.46% dicapai oleh siswa yang menggunakan gaya belajar visual. Data hasil belajar berdiferensiasi kooperatif tipe “make a match” sebelum penerapan pembelajaran mencapai rata-rata 48,8 persen dan persentase ketuntasan 48,8 persen. Ini menunjukkan bahwa persentase ketuntasan siklus II adalah 100%. Oleh karena itu, dengan menggunakan pembelajaran berdiferensiasi kooperatif jenis "make a match", hasil belajar siswa dapat ditingkatkan.

References

Anggraeni, V., & Wasitohadi, W. (2014). Upaya Meningkatkan Keaktifan Dan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas 5 Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Games Tournament (Tgt) Di Sekolah Dasar Virgo Maria 1 Ambarawa Semester Ii Tahun Pelajaran 2013 2014. Satya Widya, 30(2), 121-136.

Annisa, D. (2022). Jurnal Pendidikan Dan Konseling. Jurnal Pendidikan Dan Konseling, 4(1980), 1349-58.

Arini, D. A., Gianistika, C., & Rahmat, R. (2019). Penerapan Pendekatan Inkuiri untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa dalam Pembelajaran IPA di Sekolah Dasar (Penelitian Tindakan Kelas pada Siswa Kelas V SDN Rengasdengklok Selatan II). Jurnal Tahsinia, 1(1), 25-37.

Cindyana, E. A., Alim, J. A., & Noviana, E. (2022). Pengaruh Pembelajaran Berdiferensiasi Berbantuan Materi Ajar Geometri Berbasis Rme Terhadap Kemampuan Penalaran Matematis Siswa Kelas 3 Sekolah Dasar. JURNAL PAJAR (Pendidikan Dan Pengajaran), 6(4), 1179.

Fitria, Y. (2017). Efektivitas capaian kompetensi belajar siswa dalam pembelajaran sains di sekolah dasar. Jurnal inovasi pendidikan dan pembelajaran sekolah dasar, 1(2), 34-42.

Halawa, A., Telaumbanua, A., & Zebua, Y. (2022). Penerapan Model Pembelajaran Cooperative Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa. Educativo: Jurnal Pendidikan, 1(2), 582-589.

Jailani, M. S. (2023). Teknik pengumpulan data dan instrumen penelitian ilmiah pendidikan pada pendekatan kualitatif dan kuantitatif. IHSAN: Jurnal Pendidikan Islam, 1(2),

Iskandar, D. (2021). Peningkatan hasil belajar siswa pada materi report text melalui pembelajaran berdiferensiasi di kelas IX. A SMP Negeri 1 Sape Tahun Pelajaran 2020/2021. Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran Indonesia (JPPI), 1(2), 123-140.

Pratama, A., & Zulherman, Z. (2022). The Effect of Cooperatif Type Make a Match Models on Science Outcome of Class V Students of SDN Semanan 11 West Jakarta. Journal of Instructional and Development Researches, 2(2), 64-70.

Naibaho, D. P. (2023). Strategi pembelajaran berdiferensiasi mampu meningkatkan pemahaman belajar peserta didik. Journal of Creative Student Research, 1(2), 81-91.

Rovita, R. (2023). Pembelajaran Berdiferensiasi Melalui Cooperative Learning Teknik Demonstrasi Untuk Peningkatan Keaktifan Siswa Kelas 1 SDN Songgokerto 02 Batu. Jurnal Pendidikan Taman Widya Humaniora, 2(2), 854-876.

Wulandari, A. S. (2022). Literature Review: Pendekatan Berdiferensiasi Solusi Pembelajaran dalam Keberagaman. Jurnal Pendidikan MIPA, 12(3), 682-689.

Downloads

Published

2024-10-02